Para atlet Cabor Taekwondo Lebak yang berlaga di Porprov Banten 2022, foto bersama.(Foto Uday)
Berita6Banten.Com – Cabang olahraga (Cabor) Taekwondo Kabupaten Lebak, di Porprov Banten 2022 di Kota Tangerang, meraih 2 Perak 4 Perunggu.
Sedangkan mereka yang meraih perak dan perunggu di cabor bela diri tersebut, M.Adang Hizazi Perak Kyorugi Under 54 Kg Putra, Lascania Esmeralda Perak Kyorugi Over 73 Kg Putri, Ragilia Viasaicar Ananda Perunggu Kyorugi Under 46 Kg Putri, Arin Hayum Alpiah Perunggu Kyorugi Under 56 Kg Putri, Khaerul Mutaqin Perunggu Kyorugi Under 68 Kg putra, Ardinsyah, Herman, Andika Septian Perunggu dikatagori Poomsae Beregu Putra.
Baca Juga : Tim Arung Jeram Lebak Sabet 2 Emas 3 Perak, Bupati Iti temui Atlet Dilokasi Pertandingan
Ketua Harian Cabor Gulat Kabupaten Lebak, Andri mengatakan, bila para atletnya sudah maksimal untuk menjadi yang terbaik.
“Atas nama Cabor Taekwondo, kami mohon maaf tidak meraih emas. Untuk itu, kami akan terus memperketat pelatihannya agar kedepan, tepatnya dievent Porprov Banten maupun dievent lain, kami siap menjadi yang terbaik,” ujar Andri.(day)
Komentar