oleh

Trah JB Diprediksi Ada Lawan, Ketua PC NU Lebak Siap Maju di Pilbup Lebak 2024

Egi Hendrawan mewakili KH.Syaepudin Syadzily di DPC PKB Lebak, baru baru ini.(Uday)

BERITA6BANTEN.COM – Ketua PC NU Kabupaten Lebak, KH.Syaepudin Syadzily, dikabarkan siap maju pada kontestasi pemilihan kepala daerah (pilkada) Lebak 2024.

Dengan demikian trah Jayabaya (JB) dalam perhelatan pilbup tahun ini diprediksi akan memiliki rival.

Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, KH.Syaepudin telah resmi mendaftar di PKB, serta akan mendaftar di beberapa partai lain.

Baca Juga:Hasbi Berharap Di Pilbup Lebak 2024 Tidak Menjadi Calon Tunggal

Bahkan hari ini (Kamis 2 Mei 2024), yang bersangkutan bersama bakal calon bupati lain, seperti M.Hasbi Asidiki Jayabaya, Dede Supriadi, serta Akhmad Jajuli, diundang resmi sebagai bakal calon bupati oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB untuk menghadiri ta’aruf bersama Ketua Umum PKB di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta.

Sekretaris DPC PKB Lebak, Abdulrohim yang dihubungi melalui telepon genggamnya, membenarkan bila KH.Syaepudin Syadzily yang sekaligus pimpinan Ponpes Al-Marjan ini, telah mendaftar sebagai bakal calon bupati Lebak ke DPC PKB Lebak.

“Pak KH.Syaepudin sudah mendaftar di partai kami, dan beliau juga benar mendapatkan undangan dari DPP PKB untuk mengikuti ta’aruf bersama ketua umum kami di Jakarta, serta bersama Pak Hasbi Asidiki Jayabaya dan juga bakal calon bupati lain yang mendaftar di PKB,”kata Abdulrohim.

Dihubungi terpisah, Dedi Humaedi, mantan anggota DPRD Lebak, mengatakan, bila benar KH.Syaepudin atau Dede Supriadi, serta beberapa tokoh lain serius maju di Pilkada Lebak tahun ini, maka trah JB akan memiliki lawan atau rival.

Tetapi bila mereka tidak serius, maka lagi-lagi Dedi mengakatan, bila mereka yang bermunculan saat ini, hanya untuk menaikan popularitas, serta menciptakan nilai tawar saja.

“Kita lihat saja nanti, apakah mereka yang bermunculan saat ini, serius atau hanya sekedar meningkatkan popularitas atau ada kepentingan lainnya,” ungkap Dedi.(day)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *